RESEP Burger mini oriental



 Bahan daging burger:

  • - 250 gr daging sapi giling
  • - 3 siung bawang putih, cincang halus
  • - 1/2 bawang bombay, cincang halus
  • - 1 sdt jahe bubuk atau jahe cincang
  • - 1 sdm saus tiram
  • - 1 sdm kecap asin
  • - 1 sdm minyak wijen
  • - Garam dan merica
  • - 1 sdt bubuk ketumbar
  • - 1 sdm tepung tapioka atau maizena

Bahan saus burger:
  • - 1 sdm saus tiram
  • - 1 sdm kecap asin
  • - 1 sdm minyak wijen
  • - Wijen secukupnya
  • - 1/2 sdm gula
  • - 1/2 sdm tepung tapioka atau maizena
  • - 50-75 ml air

Bahan salad:
  • - 1/2 wortel, iris panjang tipis, rendam di air garam 30 menit, tiriskan
  • - Kubis, potong kecil-kecil
  • - 2 sdm mayones
  • - 2 sdm saus thousand island

Bahan lain:
  • - 6 roti burger
  • - Timun
  • - 6 lembar nori
  • - Margarin atau mentega

Cara membuat salad:
1. Potong wortel untuk salad, rendam dengan air garam. Diamkan dulu, kerjakan yang lainnya.
2. Kalau semua bagan burger sudah jadi, tiriskan wortelnya.
3. Campur kubis, wortel, mayones, dan thousand island. Aduk rata.

Cara membuat daging burger:
1. Campur semua bahan daging burger. Uleni sampai bisa dibentuk.
2. Bentuk jadi 6 daging burger.
3. Panaskan sedikit minyak. Panggang per sisi selama 3 sampai 5 menit atau sampai kecokelatan.
4. Siramkan campuran bahan saus burger ke daging, bolak-balik sampai sausnya meresap di daging.
5. Tata burger dengan urutan: roti bagian bawah, saus burger sisa-sisa memasak daging burger di wajan, timun, daging burger, salad, nori, roti bagian atas.

No comments for "RESEP Burger mini oriental"